Minggu, 04 Januari 2009

Murata Boy



Ilmuan jepang mengenbangkan robot mungil mirip manusia yang unik. Sang robot kecil bisa naik sepeda! Ayo kita cari tahu lebih banyak tentang Murata Boy, si robot pengendara sepeda!!!



Mungil
Para pengunjung pameran teknologi 2005 Combined Exhibition of Advanced Technology dekat tokyo, dibuat terkesima. Pasalnya dalam pameran itu mereka melihat peristiwa langka: robot naik sepeda! Pertunjukkan itu berlangsung selasa 4 oktober 2005 Si robot mungil itu dijuluki “Murata Seisaku-kun” alias Murata-Boy. Perusahaan yang membuatnya adalah Murata Manufacturing, dari jepang. Murta boy berukuran cukup mungil. Beratnya sekitar 5 kg., sedangkan tingginya sekitar 50 cm. robot ini termasuk robot android, yaitu dibuat dengan meniru bentuk dan gerakan manusia.

Mantap Tapi Lambat
Si robot mungil ini, tidak terlihat canggung bersepeda. Dia mengendarai sepedanya sendiri, yang ukurannya juga kecil. Murata boy bisa berjalan maju mundur pada bilah keseimbangan yang lebarnya 2 cm saja. Maju, mundur, mundur dan berhenti.memang sih, gerakan si robot bersepeda tidak begitu cepat. Malah bisa dibilang sangat lambat, sekitar 76 cm saja per detik. Biar begitu, aksi murata boy diatas sepedanya cukup menarik untuk dilihat. Dia bisa mengikuti alur jalan yang sudah diprogram sebelumnya. Dia memiliki sensor dan bisa mengendalikan setang sepeda untuk mengatur arah. Sayangnya, belum bisa ngebut atau melompat diatas sepeda.
Menjaga Keseimbangan

Menurut para insinyur yang membuat murata boy, yang paling sulit adalah membuatnya seimbang. Masalah itu dipecahkan dengan memasang sensor khusus pada sang robot. Sensor itu memungkinkan robot mengukur kemiringan dan kecepatan dan melakukan penyesuaian. sensor khusus itu bentuknya seperti cakram dan diletakkan pada perut sang robot. Selama pertunjukkan, murata boy berhasil mengendarai dan berhenti pada papan keseimbangan yang lebarnya 2 cm. sensor ultrasonic ditambahkan pada dada robot untuk mengukur jarak. Robot bisa bergerak maju dengan sepedanya, bisa pula mundur, dan berhenti. Semuanya dikendalikan dengan koneksi komputer tanpa kabel. Wah, wah, apalagi ya yang bisa dilakukan para robot?

5 komentar:

dicky mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
tutti frutti mengatakan...

karena uda liat l presentasi jd kira2 uda tau seh...hehehhehe
trus mungkinkah kedepannya berfungsi jual eskrim itu cukup bearti utk penemuan yg luar biasa kyk gini....pikir sesuatu yg lbh besar donk,,,,think big....misalnya bisa jd tour guide...hahahahlenceng neh...
tp kren deh.....^^

Anasthasia_Fransiska mengatakan...

hhmm...ini sih namanya co no hue khang khue... mesti bikin robot n sepedanya juga,,,ckckck
ribetnya gak...

Good IT mengatakan...

setelah baca posting l rik, g jadi mikirin ni, ini robot bisa untuk apa aja ya? dilihat dari model robot ini, bisa jadi sebagai tukang post, atau sesuatu yang berhubungan dengan sepeda2.... lumayan lo robot bisa nyimbangi badan sendiri.....

LZ mengatakan...

si anas..komentar nya di koemn ke sini juga..haha..he wa, gak ada ya robot yg gak nempel dgn speda nya?mksdnya sdr2 gt..kayak manusis juga kan gt.